Pertama melalui jendela 'Visual' dimana pada jendela anda tidak perlu bermain dengan code HTML. Dengan kata lain, susunan tampilan text, gambar atau video otomatis akan tertulis (dibuat) oleh script blog pada jendela HTML.
Kedua jika anda paham HTML gunakan jendela 'HTML', alternatif posting yang kedua lebih baik untuk optimalisasi SEO di mata search engine.
Saya pribadi tidak memilih dua alternatif di atas, karena masih ada alternatif ketiga yang saya rasa lebih baik dari dua alternatif di atas. Apa alternatif ketiganya, dapat anda lihat sesuai dengan title judul di atas. Berikut beberapa kelebihan jika membuat posting artikel blog menggunakan Adobe Dreamweaver:
- Lebih leluasa dalam menulis, karena tampilan visual dan ruang ketik lebih lebar dibandingkan dengan standar penulisan posting default blog yang hanya memberikan sedikit ruang baik mengerjakan pada jendela visual (tulis) maupun jendela HTML.
- Dapat melihat kode dan design (tampilan visual) secara bersamaan dalam dua jendela yang berbeda.
- Lebih optimal buat SEO, melalui jendela code Dreamweaver memudahkan anda memanipulasi tag (heading, em, bold, dlsb) yang menjadi perhatian utama search engine.
- Auto complete tag, code symbol, property & value inline style css.
- Memudahkan anda menyajikan kode HTML atau code-code lainnya pada postingan blog. Contoh; jika ingin menuliskan kode HTML diantara posting tidak bisa langsung ditulis apa adanya baik dari jendela visual maupun HTML. Misalnya anda akan menyisipkan code di bawah ini:
<p style="font-size: 1.2em; font-weight: normal; text-decoration: none;">Kode yang mau saya sisipkan</p>
Jika langsung anda masukkan baik pada jendela visual maupun HTML, maka hasilnya akan seperti ini:
Kode yang mau saya sisipkan
Dapat anda lihat tag <p style="font-size: 1.2em; font-weig.... dst. tidak muncul, karena ketika anda tulis kode tersebut, sebagian blog mengganggap code aktual yang mau anda pakai. Cara tercepat untuk membuatnya, copy code diatas dan pastekan ke jendela design Adobe Dreamweaver. Kemudian lihat kode pada jendela 'Code' Adobe Dreamweaver, maka hasilnya akan seperti ini:&lt;p style=&quot;font-size: 1em; font-weight: normal; text-decoration: none;&quot;&gt;Kode yang mau saya sisipkan&lt;/p&gt;
Pastekan kode diatas pada jendela 'html' blog, baru kelihatan hasilnya.
Have fun...
:D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar