Test Block Top

The Blog...
Articles, Tips & Trick and Other Interesting Information...
Tampilkan postingan dengan label Miscellaneous. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Miscellaneous. Tampilkan semua postingan
14 Maret 2012

Jangan Ragu Dengan Pelayanan Customer Service MSI

Beberapa hari yang lalu di rumah, tidak sengaja saya membuat mainboard PC rusak (mati total) dikarenakan sedikit keteledoran (bersihkan Casing PC sewaktu komputer dalam kondisi Full Load). Hanya karena tersenggol sedikit sewaktu PC lagi sibuk tidak disangka bisa membuat Mainboard mati total.

Daripada buang-buang duit buat beli mainboard baru, ada inisiatif untuk pakai alternatif yang lebih murah (coba service mainboard). Untuk anda pemilik produk MSI yang yang berdomisili di wilayah Jakarta dan sekitarnya silahkan kunjungi service center MSI pada alamat:

PT. Alfa Artha Andhaya
Ruko Harco Mangga Dua, Blok G-8
Jakarta 10730
Telp: 021-02 200000

Yang patut diacungi jempol dari staff service center MSI adalah pelayanan ramah & setiap tindakan perbaikan (service) dari produk terlebih dahulu meminta persetujuan dari customer baik itu mengenai komponen yang harus diganti maupun besarnya biaya yang ditanggung customer.

Setelah menunggu kurang lebih selama 4 hari, saya dihubungi oleh salah satu karyawan MSI perihal kerusakan mainboard. Apes, mainboard rusak total (tidak bisa diperbaiki). Untungnya mereka memberikan solusi jalan keluar yang menurut saya sangat membantu loyal customer MSI dengan kocek terbatas seperti saya ini, hehe.. (hanya dengan membayar biaya Rp.150.000,- Mainboard diganti baru oleh mereka). Woww... Bayangkan saja jika harus beli mainboard baru dengan type yang sama (kurang lebih Rp.2.000.000,-). Hehe... Thanx a lot MSI... You guys are the BEST!!!!

Berikut Screenshot Invoice yang harus saya bayar.

[caption id="" align="alignnone" width="320" caption="Invoice Service Mainboard MSI"]Invoice Service Mainboard MSI[/caption]

Berikut Screenshot Mainboard baru yang diganti oleh pihak MSI (MSI790FX-GD70).

[caption id="" align="alignnone" width="320" caption="Mainboard MSI MSI790FX-GD70"]Mainboard MSI MSI790FX-GD70[/caption]

So... Bagi anda pemilik salah satu produk MSI & kebetulan memerlukan service, jangan ragu datang ke service Center MSI.
:D
14 Februari 2010

Tips Memperpanjang Umur Laptop atau Notebook

Seiring dengan berjalannya waktu sepertinya penggunaan laptop maupun notebook semakin populer di kalangan masyarakat. Tuntutan pekerjaan yang mengharuskan produktifitas tinggi serta kebutuhan perolehan maupun pengiriman informasi yang semakin cepat membuat para pengguna komputer beralih dari desktop ke laptop. Mengapa demikian, simpel karena laptop lebih ringkas, fleksibel, dan mudah dibawa ke mana-mana.

Namun, agar pekerjaan anda tidak terhambat karena kerusakan teknis pada laptop, perawatan adalah hal yang paling penting untuk diperhatikan. Berikut ada beberapa tips yang dapat dilakukan agar umur laptop lebih tahan lama:
  1. Banyak yang menyarankan untuk tidak membersihkan LCD dengan cairan yang berbahaya seperti alkohol dan cairan keras lainnya. Menggunakan kain halus / lembut sudah cukup.
  2. Sewaktu bekerja dengan laptop, usahakan untuk menjauhkan minuman atau benda cair apapun dari laptop. Dikhawatirkan apabila tidak sengaja jatuh ke laptop dapat menyebabkan hubungan arus pendek sehingga salah satu komponennya tidak akan berfungsi.
  3. Hindarkan laptop dari benturan, komponen yang paling sensitif terhadap benturan adalah hardisk. Jika hardisk sampai tergores kemungkinan bisa mati total (tidak dapat boot ke system).
  4. Jauhkan laptop dari medan magnet seperti misalnya speaker, televisi, atau benda elektronik lainnya karena dapat menggangu kerja hardisk. Dari pengalaman yang pernah saya alami, hardisk tidak dapat berfungsi sama sekali (mati total) pada komputer desktop saya, setelah saya cek ternyata kipas (fan) yang saya pasang jaraknya terlalu dekat dengan hardisk. So jauhkan benda elektronik yang di dalamnya terdapat magnet dari laptop anda.
  5. Usahakan laptop tidak dipindahkan dalam kondisi aktif (hidup), dikhawatirkan jika dibawa dalam kondisi hidup tergoresnya piringan hardisk karena goncangan bisa menyebabkan laptop bisa mati total.
  6. Jauhkan dan bersihkan laptop dari debu yang menempel, jika terlalu banyak debu akan menghambat kinerja fan (kipas pendingin) yang dampaknya akan berpengaruh terhadap stabilitas kinerja mesin laptop (mesin kepanasan).
  7. Usahakan ketika mengetik tidak menggunakan tekanan jari yang terlalu keras karena dapat mempercepat kerusakan pada keyboard lantaran lapisan karbon pada keyboard cepat habis (boros).
  8. Kurangi penggunaan aplikasi ataupun komponen laptop yang tidak terlalu diperlukan seperti misalnya 'Wi-Fi', 'BlueTooth', 'PC Card', 'Firewire', 'USB' dan device external lainnya. Serta kurangi pemakaian aplikasi yang terlalu berat seperti misalnya game atau kegiatan multimedia lainnya yang mengkonsumsi resource baterai yang cukup banyak. Hal ini dilakukan untuk memperpanjang umur dari baterai.
  9. Usahakan untuk tidak merokok di dekat laptop, yang ini saya kurang tahu pasti. Dapat saran dari sepupu saya yang mempunyai background edukasi elektro, katanya asap rokok dalam jangka panjang dapat merusak komponen komputer atau laptop dikarenakan kandungan karbon yang semakin menumpuk pada 'PCB' motherboard.
  10. Usahakan pada waktu charge baterai menggunakan UPS atau Stabilizer untuk menghindari tegangan listrik yang naik turun.
Kesimpulan:

Laptop atau notebook yang memenuhi kriteria tidak harus mempunyai spesifikasi mesin yang tinggi, namun disesuaikan dengan kebutuhan kerja. Perawatan dan kepedulian anda terhadap laptop ataupun notebook adalah hal yang paling menentukan stabil atau tidaknya kinerja laptop anda dalam jangka panjang.

Belajar Mengetik Dengan Sepuluh Jari

Pernahkah anda mempunyai niat ingin belajar memperlancar kemampuan mengetik sehingga pekerjaan yang anda lakukan dengan komputer menjadi lebih efektif dan efisien? Atau barang kali karena suatu alasan lain seperti misalnya persyaratan minimal melamar pekerjaan yang mensyaratkan mempunyai kemampuan mengetik dengan score tertentu, biasanya berdasarkan ukuran "kata per menit" (word per minute / WPM). Ada beberapa tips memperlancar kemampuan mengetik dengan cepat yang sampai saat ini saya coba tekuni dan terbukti berhasil.

Coba baca dan terapkan tips di bawah:

  1. Biasakanlah mengetik dengan lima jari. Untuk yang belum biasa mungkin agak bingung, sudah menjadi hal yang wajar apabila mengalami kesulitan merubah kebiasaan lama. Sangat penting untuk memperhatikan pembagian tugas jari ketika mengetik. Untuk tangan kiri, jari kelingking usahakan selalu stanby pada tombol "A", jari manis "S", jari tengah "D", jari telunjuk "F", ibu jari "spasi". Untuk tangan kanan, jari kelingking ";:", jari manis "L", jari tengah "K", jari telunjuk "j", dan ibu jari "spasi". Untuk tombol-tombol yang lain terserah anda, pilih mana yang paling dekat atau yang paling mudah menurut anda.
  2. Hafalkan pembagian tugas untuk setiap masing-masing jari. Jika sudah hafal mulailah mengetik dengan kecepatan yang sedang dulu, bila sudah mulai rapi dapat anda naikkan tempo kecepatannya. Cara ini lebih efektif dan akurat ketimbang belajar mengetik tetapi langsung dengan menggunakan kecepatan yang tinggi, hasilnya pasti kacau.
  3. Ketika mengetik, jangan menekan tombol terlalu keras. Karena semakin keras anda menekan semakin lama jari anda bersandar pada tombol keyboard. Tekanlah tombol keyboard dengan tekanan seminimal mungkin.
  4. Posisi mengetik adalah hal yang paling menentukan, usahakahkanlah lengan bawah dan lengan atas ketika mengetik seperti membentuk sudut siku 90 derajat.
  5. Ketika mengatur peletakan monitor, usahakanlah terletak lurus horisontal tepat pada depan mata. Jangan meletakkan monitor terlalu tinggi atau rendah karena akan menyebabkan pegal pada leher, secara tidak langsung menggangu konsentrasi dan fokus mengetik anda.
  6. Belum tentu anda lancar mengetik dengan sumber tulisan bahasa Indonesia akan lancar juga jika mencoba mengetik sumber bahasa lain seperti bahasa Inggris misalnya. Cobalah mengetik dengan sumber bahasa yang tidak anda gunakan dalam keseharian, cara ini melatih dan mempertajam reflek anda dalam menghafal setiap huruf pada keyboard (tidak hanya kata).
Bila sudah lancar dan ingin mengetahui seberapa cepatkah kemampuan anda mengetik kata per menitnya, cobalah kunjungi situs-situs berikut ini:

have fun...
:D
Loncat ke Atas ↑